4/09/2008

Hubungi Kami

Untuk informasi lebih lanjut, silahkan hubungi :

TOKO HERBAL
d/a. Jl. Bantul 119 Yogyakarta
Telp. (0274) 7153181 atau 7874687

Pembelian mesin RO atau spare partnya dapat dilakukan pula melalui transfer ke :
§ BNI 46 Cabang Yogyakarta No. 0030418909
§ BCA KCP Jl. Katamso Yogyakarta No. 4450660537
§ Bank Muamalat Yogyakarta No. 9094454499
§ Bank Mandiri Yogya Katamso No. 1370005101098
Semua Rekening atas nama: Muhammad Bachroni

Setelah transfer, berikan nama pembeli, nama pemilik rekening yang digunakan untuk transfer dan alamat pengiriman barang.

Perhitungan Bisnis


Contoh analisis bisnis untuk mesin Reverse Osmosis dengan kapasitas 30 galon per hari adalah sebagai berikut, dengan asumsi:

1. Satu bulan dihitung 25 hari kerja.
2. Harga jual per galon ke konsumen Rp 6.000,00.
3. Dalam sehari berhasil terjual 20 galon air.


Investasi awal

BIAYA JUMLAH (Rp)
Biaya pengadaan mesin Reverse Osmosis
Mesin RO kapasitas 30 galon + tester TDS
Peralatan pre-filter (Polyglass kecil)
Tangki air dan sistem perpipaan
Biaya instalasi

Biaya pengadaan perlengkapan dan ijin usaha
Galon berlabel (60 unit @ Rp 30.000,00)
Alat pencuci galon
Biaya ijin Dinas Kesehatan
Total investasi awal 9.950.000


Biaya Operasional Per Bulan

BIAYA JUMLAH (Rp)
Biaya listrik
Biaya pengadaan tutup galon, segel, dan tisu (25 hari x 20 unit @ Rp 300,00)
Biaya perawatan mesin dan penggantian sparepart
Biaya tenaga kerja
Biaya tak terduga
Total biaya operasional per bulan 890.000

Profit Per Bulan

Profit = Penjualan – Biaya Operasional
= (25 x Rp 6.000,00 x 20) – Rp 890.000,00
= Rp 3.000.000,00 – Rp 890.000,00
= Rp 2.110.000,00


Break Even Point/Balik Modal

BEP = Total investasi awal
Profit per bulan

BEP = Rp 9.950.000,00
Rp 2.110.000,00/bulan

BEP = 4,7 bulan ~ 5 bulan

Break Even Point (BEP) bisnis air minum Reverse Osmosis adalah kurang dari 5 (lima) bulan.

Mesin RO Berbagai Kapasitas

MESIN RO KAPASITAS 10 GL Harga : Nego

· Kapasitas : 10 Galon / Hari
· Dimensi ( PxLxT ) : 41 x 28 x 46 ( cm )
· Berat : 12.5 kg ( RO ), 4kg ( Tangki )
· Input : 220 V / 50 hz
· Daya pemakaian listrik 30 Watt
· Automatic Stop
· Dilengkapi tangki penampungan air bersih kapasitas kurang lebih 9 liter
· Dilengkapi solenoid untuk menjaga air baku agar tidak terbuang sewaktu mesin dalam keadaan mati ( off )


MESIN RO KAPASITAS 40 Galon/hari (Best Seller) Harga : Nego

· Kapasitas : 40 Galon/hari
· Dimensi ( PxLxT ) : 41 x 28 x 46 ( cm )
· Berat : 13 kg
· Input : 220 V / 50 hz
· Daya pemakaian listrik 50 Watt
· Automatic Stop
· Dilengkapi solenoid untuk menjaga air baku agar tidak terbuang sewaktu mesin dalam keadaan mati ( off )




MESIN RO KAPASITAS 60 Galon/hari Harga : Nego

· Kapasitas : 60 Galon / Hari
· Dimensi ( PxLxT ) : 48 x 30 x 70 ( cm )
· Berat : 21 kg
· Input : 220 V / 50 hz
· Daya pemakaian listrik 50 Watt
· Dilengkapi dengan Triple Membrane
· Dilengkapi solenoid untuk menjaga air baku agar tidak terbuang sewaktu mesin dalam keadaan mati ( off )




MESIN RO KAPASITAS 80 GL Harga : Nego

· Kapasitas : 80 Galon / Hari
· Input : 220 V / 50 hz
· Dilengkapi dengan 4 Membrane
· Dilengkapi solenoid untuk menjaga air baku agar tidak terbuang sewaktu mesin dalam keadaan mati ( off )






MESIN RO KAPASITAS 100 GL Harga : Nego

· Kapasitas : 100 Galon / Hari
· Dimensi ( PxLxT ) : 48 x 30 x 80 ( cm )
· Berat : 26.5 kg
· Input : 220 V / 50 hz
· Daya pemakaian listrik 100 Watt
· Dilengkapi dengan 5 Membrane dan 2 Booster Pump
· Dilengkapi solenoid untuk menjaga air baku agar tidak terbuang sewaktu mesin dalam keadaan mati ( off )


MESIN RO KAPASITAS 120 GL Harga : Nego


· Kapasitas : 120 Galon / Hari
· Input : 220 V / 50 hz
· Dilengkapi solenoid untuk menjaga air baku agar tidak terbuang sewaktu mesin dalam keadaan mati ( off )






MESIN RO KAPASITAS 200 GL Harga : Nego

· Kapasitas : 200 Galon / Hari
· Dimensi ( PxLxT ) : 48 x 30 x 80 ( cm )
· Berat : 30 kg
· Input : 220 V / 50 hz
· Daya pemakaian listrik 200 Watt
· Dilengkapi dengan 5 Membrane dan 3 Booster Pump
· Dilengkapi solenoid untuk menjaga air baku agar tidak terbuang sewaktu mesin dalam keadaan mati ( off )
· Dilengkapi Polyglass Filter
· Dilengkapi Ultra Filter (Stainless)


MESIN RO KAPASITAS 300 GL Harga : Nego

· Kapasitas : 300 Galon / Hari
· Input : 220 V / 50 hz
· Daya pemakaian listrik 500 Watt
· Dilengkapi dengan 1Membrane 2000 gpd
· Dilengkapi solenoid untuk menjaga air baku agar tidak terbuang sewaktu mesin dalam keadaan mati ( off )
· Dilengkapi Polyglass Filter
· Dilengkapi Ultra Filter (Stainless)


MESIN RO KAPASITAS 600 GL Harga : Nego

· Kapasitas : 600 Galon / Hari
· Dimensi ( PxLxT ) : 71 x 46 x 135 ( cm )
· Berat : 85 kg
· Input : 220 V / 50 hz
· Daya pemakaian listrik 1000 Watt
· Dilengkapi dengan Low Pressure






MESIN RO COUNTER TOP Harga : Nego

· Kapasitas : 5-8 Galon / Hari
· Dimensi : seperti Dispenser kecil
· Input : 220 V / 50 hz
· Dilengkapi solenoid untuk menjaga air baku agar tidak terbuang sewaktu mesin dalam keadaan mati ( off )

Primair, Distributor Reverse Osmosis Water Purifier

Primair menyediakan mesin Reverse Osmosis dengan berbagai merk dan kapasitas (tersedia kapasitas penyaringan 10, 30, 40, 50, 80, sampai 600 galon per hari).

Selain mesin Reverse Osmosis, kami juga menyediakan alat pencuci galon, galon, tutup dan segel galon, serta tissue.

Pelayanan yang kami berikan bukan hanya penjualan saja, namun kami juga memberikan layanan purna jual, yaitu instalasi dan perbaikan mesin.

Alat Uji Kualitas Air

Air hasil pengolahan teknologi Reverse Osmosis ini bisa diuji kualitasnya menggunakan alat-alat seperti berikut ini :



1. TDS (Total Dissolved Solid)
TDS adalah tester digital yang akan menunjukkan jumlah endapan terlarut dalam air.
Satuan yang digunakan adalah "ppm" (part per million). Badan kesehatan PBB, World Health Organization (WHO) mensyaratkan standar air konsumsi maksimal berkadar 50 ppm.
Sedangkan air minum dalam kemasan yang ber-merk yang biasa dikonsumsi masyarakat memiliki kadar diatas 150 ppm.




2. Electrolizer atau Elektrolisa
Pengujian menggunakan elektrolisa akan menunjukkan kadar endapan terlarut yang ada dalam air, sehingga air yang sepintas nampak jernih akan nampak keruh tergantung tingkat dan bahan pencemar yang ada di dalamnya.


3. Tester Lampu
Pengujian dengan menggunakan tester lampu ini sangat mudah dilakukan tapi awas jangan sampai tersengat arus listrik (tersetrum) !!!
Jika lampu tester menyala, berarti air tersebut banyak mengandung logam.
Logam sebagai penghantar arus listrik, menyebabkan lampu menyala.
Akan tetapi jika lampu tidak menyala, berarti air tersebut air murni yang sudah tidak mengandung logam dan zat tercemar lainnya. Ini terjadi pada air Reverse Osmosis (RO).

Catatan :
Untuk TDS dan Elektrolisa, dipergunakan oleh FDA (Food and Drug Administration) Biro Pengawasan Obat dan Makanan Amerika.

Reverse Osmosis atau Osmosa Balik

Salah satu teknologi pengolahan/penyaringan air yang potensial untuk hal diatas adalah dengan sistem Reverse Osmosis atau Osmosa Balik.

Reverse Osmosis merupakan teknik penyaringan air yang mampu menyaring keluar sampai 99% mineral anorganik yang masih terlarut dalam air meskipun sudah terlihat jernih.

Dengan memanfaatkan membran penyaring yang memiliki pori-pori 0,0001 micron (satu juta kali lebih kecil dari rambut manusia), sistem reverse osmosis dapat menyaring partikel-partikel sampai sekecil ion.

Selain kemampuan penyaringan yang maksimal, kelebihan lain dari sistem reverse osmosis adalah biaya pengoperasian mesin yang relatif hemat, bahkan lebih hemat dari membeli air mineral (air minum dalam kemasan) maupun memasak air.

Sekilas tentang Air

Air merupakan kebutuhan dasar manusia.

Lebih dari 70% tubuh manusia terdiri dari air (75% di otak, 75% di jantung, 86% di paru-paru, 86% di hati 83% di ginjal, 75% di otot, dan 83% di darah).

Air diperlukan oleh semua organ tubuh agar dapat berfungsi dengan sempurna, misal: dalam proses pembuangan racun (toxic), pelicin bagi sendi-sendi, membantu proses pencernaan, menstabilkan suhu tubuh, dan memperlancar proses metabolisme tubuh.

Saat ini, air yang biasa dikonsumsi oleh masyarakat telah banyak mengandung zat pencemar, baik zat organik maupun zat anorganik.

Zat-zat polutan tersebut mengakibatkan menurunnya kualitas air minum untuk kebutuhan konsumsi.
Kualitas air minum yang tidak sehat tersebut menyebabkan proses metabolisme sel tidak sempurna dan menghasilkan sedikit energi bagi aktifitas sel.

Menurut penelitian yang dilakukan NSF (National Sanitation Foundation), sebuah lembaga independen dari Amerika yang konsisten membahas masalah air, dihasilkan kesimpulan bahwa 80% penyakit yang diderita manusia berasal dari air.

Oleh karena itu, saat ini dibutuhkan suatu teknologi penyaringan air yang mampu menyaring segala jenis zat pencemar yang terkandung di dalam air agar diperoleh air yang bersih dan sehat sehingga layak konsumsi.